Monday 27 June 2016

Berbagi (bagian II) by Alm FB

Dalam thread ini KG mencontohkan bagaimana kita dapat menganalisa pergerakan harga berbasiskan titik-titik acuan dengan menggunakan Moving Average (rata-rata bergerak). Moving Average adalah teknik rata-rata yang umum digunakan dalam mengamati atau mencari nilai pendekatan terhadap harga yang berubah-ubah secara acak sepanjang waktu. Nilai pendekatan yang didapat dari rata-rata ini berguna sebagai pembanding terhadap harga yang kita amati pergerakannya.

Contoh sederhananya begini, katakan kita sedang mengamati pergerakan harga GBPUSD di Time Frame H1. Titik acuan yang akan kita gunakan sebagai pembanding terhadap pergerakan harga katakanlah titik acuan harian, maka kita akan menggunakan Moving Average dengan periode 24 untuk menghitung rata-rata dari harga selama 24 jam kebelakang karena 1 hari di Time Frame H1 diwakili oleh 24 candle atau 24 data harga. Katakanlah kita menggunakan metode penghitungan rata-rata SMA (Simple Moving Average) dan kemudian kita pasang SMA nya di chart H1 tadi.Pada chart H1 kita akan muncul garis yang menghitung nilai rata-rata selama 24 jam kebelakang secara otomatis. Garis ini sebetulnya mewakili nilai rata-rata harian di candle tersebut yang dihitung dari candle tersebut sampai 24 candle kebelakang. Jadi sederhananya ketika kita mengamati chart, ujung garis SMA 24 tersebut adalah rata-rata yang di hitung dari harga-harga pada 24 candle terakhir termasuk candle yang sedang berjalan.

Nilai rata-rata ini kemudian kita gunakan sebagai pembanding untuk menganalisa pergerakan harga yang terjadi saat ini. Jika harga ada di atas nilai rata-ratanya maka kita tahu harga saat ini cenderung sedang bergerak naik dan jika harga ada di bawah nilai rata-ratanya maka kita tahu harga saat ini sedang cenderung bergerak turun. Asumsi kecenderungan ini kita artikan hanya berdasarkan melihat posisi harga terhadap MA acuan.

Kemudian dengan mengamati garis yang dibentuk rata-rata ini sepanjang chart, kita juga bisa memperoleh informasi tentang kecenderung pergerakan "rata-rata harga" acuan (bukan harga tapi rata-rata harga berdasarkan titik acuan). Kemiringan atau slope dari garis yang terbentuk di chart membantu kita melihat kecenderungan pergerakan rata-rata harga tersebut. Jika kemiringannya ke atas maka kita tahu rata-rata harga acuan cenderung menanjak dan jika kemiringannya ke bawah kita tahu kecenderungan rata-rata harga acuan adalah menurun.

Dan kemudian yang tidak kalah pentingnya adalah kita juga mesti mengamati kecenderungan pergerakan harga dengan melihat susunan candle yang terbentuk pada chart.Dengan melihat susunan candle dan kecenderungan pergerakan candle-candle tersebut kita juga memperoleh informasi mengenai kecenderungan pergerakan harga saat ini apakah menjauhi atau mendekati Moving Average acuan.

Dari sini kemudian kita sudah mendapatkan beberapa informasi mengenai kecenderungan arah pergerakan harga berdasarkan titik acuan yang kita amati. Dengan membuat analisa dan pengamatan yg sama terhadap beberapa acuan maka kita akan memperoleh beberapa informasi mengenai pergerakan harga yang di lihat dari titik-titik acuan yang berbeda. Pengamatan dan analisa dari masing-masing titik acuan mungkin sama dan mungkin juga saling berbeda kesimpulannya. Tugas kita selanjutnya adalah menyatukan informasi-informasi ini untuk melihat dan menarik kesimpulan apa yang tengah terjadi pada pergerakan harga dilihat dari semua titik acuan yang kita amati.

Pemilihan titik-titik acuan yang akan kita amati kita pilih berdasarkan type atau style trading yang kita lakukan, tetapi saya melihat titik acuan Harian, Mingguan dan Bulanan cukup sebagai bahan analisa karena kebanyakan dari kita type trading nya harian dan untuk long term pun 3 titik acuan tersebut lebih dari cukup sebagai titik acuan pengamatan.

Semoga membantu

Alm. FB

sumber : forexindo


“Kebanyakan mereka tidak mau mempelajari konsep dasar, yang notabene hanya bisa diperoleh dengan belajar (membaca) dan saya pikir seorang champ tidak akan melakukan sesuatu yang dilakukan banyak orang kan?” ~ KG

0 komentar:

Post a Comment